Pentingkah Money Management itu ?
Money management forex amatlah penting dalam aktifitas trading anda sehari-hari. Agar sukses, setiap trading plan ataupun sistem trading yang digunakan tidak bisa dilepaskan dari money management trading.
Apa itu Money Management Forex ?
Secara singkat, money management dalam forex trading bisa diartikan sebagai cara pengaturan modal dalam transaksi forex dengan sedemikian rupa sehingga bisa meminimalisir atau mengendalikan resiko sekecil mungkin, sekaligus bisa memberikan keuntungan yang optimal.
Pengaturan modal dalam trading disini erat kaitannya dengan pengaturan lot, besarnya stop loss ataupun take profit, dan juga compounding dalam forex.
Kenapa Money Management Trading Penting ?
Money management (disingkat MM), atau pengaturan keuangan/modal dalam forex trading amat penting untuk mengendalikan resiko yang ada dalam trading valas online. Tanpa adanya MM yang jelas dan terencana, maka kemungkinan modal kita berkurang akan lebih besar. Anda pun bisa kehilangan semua modal hanya karena tidak disiplin menjalankan money management .
Tujuan utama dari trading valas adalah mendapatkan keuntungan yang sebesar-besarnya dengan resiko yang terkendali. Namun hal ini menjadi sulit karena sifat dari forex trading itu sendiri yang beresiko tinggi.
Hasil akhir dari transaksi yang kita lakukan dalam trading forex hanya dua: profit atau loss. Selama anda bertrading, maka pasti akan mengalami loss dalam transaksi. Perlu di ingat bahwa dalam trading forex tidak mungkin setiap transaksi yang kita lakukan akan profit, pasti suatu waktu anda akan mengalami loss/rugi. Disinilah money management berperan penting untuk mengendalikan transaki loss anda agar lebih terkendali resikonya.
Kerugian dalam transaksi forex merupakan hal yang wajar, anda pasti akan mengalaminya selama trading.
Money management bersama dengan sikap disiplin memegang peranan penting dalam trading forex. Kedua hal ini merupakan penentu utama sukses atau tidaknya anda dalam trading valas, bukan modal uang . Itu sebabnya, anda diwajibkan untuk mulai mempraktekan money management dan disiplin dari awal anda terjun dalam dunia forex trading online.
Keuntungan menggunakan money management yang jelas dan terencana:
- Resiko loss lebih terkontrol.
- Terhindar dari hilangnya seluruh modal dalam waktu singkat.
- Bisa mengembangkan modal dengan terencana.
- Trading lebih nyaman dan tenang.
Satu hal yang perlu di ingat, model dan konsep money management trading yang digunakan setiap trader bisa berbeda-beda. Hal ini tergantung pada karakter trading masing-masing; apakah agresif, konservatif, atau ‘gambler’.
Tidak ada aturan baku mengenai model money management yang harus digunakan. Yang pasti, anda wajib mengerti dan memahami sistem money management yang anda gunakan sendiri.
Komponen utama dalam money management forex antara lain : risk-reward ratio, risk per trade, dan position sizing. Hal ini akan dibahas dalam artikel masing-masing.
Sepintas hal ini memang terlihat ribet, sulit, tidak praktis, tidak/kurang berguna. Namun setelah dipraktekan akan tidak sesulit yang kita duga. gagal dalam memahami pentingnya money management akan membuat anda berjalan lamban dalam dunia trading valas.
Topik yang berhubungan;Money dapat diartikan sebagai, money manajemen yang optimal dalam trading forex
0 Response to "Pentingkah Money Management itu ?"
Post a Comment